Classified Ads, Iklan Baris Versi Digital

Classified Ads seperti iklan baris di media internet

Classified Ads, Iklan Baris Versi Digital

Pernahkah kalian mendengar istilah classified ads? Untuk yang belum tahu, classified ads ini bisa dibilang seperti iklan baris yang muncul di media elektronik dan digunakan untuk mempromosikan produk.

Nah, kira-kira bentuk classified ads itu seperti apa ya? Dan adakah manfaatnya dalam bisnis? Yuk, kita pelajari lebih lanjut!

Baca Juga: Hal Penting yang Dibutuhkan Website E-Commerce

Apa itu Classified Ads?

Umumnya, iklan dibagi berdasarkan isi dan medianya. Jika dilihat berdasarkan medianya, classified ads termasuk iklan internet karena dimuat di internet.

Dengan classified ads, kamu bisa mempromosikan produk-produkmu di internet lewat video, teks, gambar, dan lain-lain. Meskipun sama seperti iklan online lainnya, classified ads hanya bisa muncul pada website yang memang menyediakan opsi classified ads saja.

Singkatnya, classified ads bisa juga dibilang mirip iklan baris yang munculnya di koran-koran saja. Bedanya, classified ads munculnya via internet, sama seperti display ads dan search ads.

Perlu diingat, ketiga-tiganya berbeda, ya! Untuk display ads, munculnya di website atau di media sosial dalam bentuk gambar (misalnya banner), teks, dan video yang ditambahkan link yang mengarah langsung ke landing page websitemu.

Search ads biasanya muncul saat kamu mencari sesuatu lewat search engine dan merupakan salah satu teknik SEM (Search Engine Marketing). Biasanya, iklan berjenis ini mempunyai ikon “Ad” di depan linknya.

Nah, sementara classified ads seperti yang disebutkan di atas: sebuah iklan baris di sebuah website yang memang mempunyai opsi untuk iklan jenis ini.

Sama seperti iklan baris, classified ads juga punya banyak jenisnya.

  • Bisnis

Jenis classified ads untuk bisnis umumnya berupa proposal bisnis, penawaran, dan promosi penjualan. Iklan jenis ini cocok banget diterapkan oleh UMKM karena lebih murah dan efektif untuk menjangkau target pasar mereka.

  • Properti

Sama seperti namanya, jenis iklan ini lebih mengarah ke bidang properti, seperti iklan penjualan dan penyewaan rumah atau tanah.

  • Rekrutmen

Classified ads sering dimanfaatkan untuk memasang lowongan pekerjaan oleh UMKM, umumnya dengan memasukkan posisi yang mereka butuhkan beserta gaji dan keterampilan yang dibutuhkan dalam posisi tersebut.

  • Obituari

Pernahkah kalian melihat sebuah pesan berbelasungkawa di koran? Di classified ads, ada iklan jenis ini juga, loh! Iklan ini sering diginakan untuk memuat pesan belasungkawa, undangan, dan lain-lain.

  • Pernikahan

Yups, classified ads juga bisa menjadi sarana untuk mencari jodoh, lengkap dengan foto si calon yang mencari jodohnya.

  • Pengumuman

Classified ads bisa dimanfaatkan untuk mengumumkan perubahan nama dan alamat, pemberitahuan hukum, berita kehilangan dan ditemukan, dan bahkan pengumuman pemutusan hubungan keluarga bisa dimasukkan ke kategori ini loh!

  • Pendidikan

Classified ads juga sering dibuat oleh pusat pelatihan untuk mengundang peserta agar mengikuti pelatihan atau kursus atau tutor belajar.

Adakah manfaat Classified Ads?

Penggunaan classifed ads untuk mempromosikan sebuah bisnis bisa memberikan manfaatnya, kok! 

Mau tahu? Ini dia manfaatnya!

  • Menghemat biaya dan waktu

Karena berbentuk iklan baris (tapi yang versi digital), biaya classified ads lebih murah ketimbang memasang iklan di media cetak, radio, dan TV. Lebih murah lagi karena beberapa website memberikan jasa classified ads gratis!

Yang kamu butuhkan cukup deskripsi produk yang akan dipromosikan dan detail kontak yang bisa dihubungi, sehingga kamu bisa berhemat waktu dan biaya pengiklanan produkmu.

  • Bisa menjangkau target pasar tertentu

Kamu bisa memanfaatkan classified ads untuk menjangkau target pasar tertentu ke website yang mempunyai pengunjung yang mirip dengan target pasarmu, sehingga memudahkan kamu dalam menentukan daerah yang ditargetkan oleh iklan produkmu.

  • Gampang diakses dengan cepat

Meskipun iklan radio dan televisi bisa menjangkau banyak audiens, tetapi mereka lebih memilih untuk langsung mencari tahu lewat internet. Dengan classified ads, audiens bisa langsung menemukan iklan promosi produkmu yang sedang mereka cari.

  • Bisa mendapat kontak langsung dengan pelanggan

Umumnya classified ads memuat rincian kontak bisnis yang bisa dihubungi. Dengan adanya rincian tersebut, audiens bisa langsung menghubungi kamu kalau mereka tertarik untuk membeli produkmu yang dipromosikan lewat classified ads.

Baca Juga: Asyik! Instagram Bisa Bantu Pulihkan Akun Kena Hack!

Nah, bagaimana? Jadi semakin paham tentang classified ads, ‘kan?Kamu bisa loh langsung mencoba membuat classified ads untuk produk-produkmu, siapa tahu lebih banyak pelanggan yang tertarik membeli produkmu lewat classified ads!

Share

  • {{ question.name }} *
    • {{ answer.label }}
      {{ answer.label }}
    Question answer required or invalid answer
Page {{ Survey.currentPage+1 }} of {{ Survey.numberOfPages }}

Thank you

You have submitted your response before