IONOS Website Builder, Tempat Bikin Website Was-Wes-Wos

IONOS Website Builder, Tempat Bikin Website Was-Wes-Wos

Sudah banyak website builder yang beredar di dunia dengan beragam fitur yang tersedia untuk membuat website, sehingga membuat kita bingung ingin menggunakan yang mana. Nah, salah satu website builder yang patut dipertimbangkan adalah IONOS Website Builder.

IONOS Website Builder yang dulu dikenal sebagai 1&1 MyWebsite ini bisa dipertimbangkan karena mempunyai fitur-fitur yang nggak kalah menariknya dengan website builder lainnya.

Mau tau apa aja? Yuk, check it out!

IONOS Website Builder itu Apa Sih?

Selain website builder, 1&1 IONOS emang udah berkecimplung dalam dunia pembuatan website sejak tahun 1988 melalui jasa hosting, domain, dan server.

IONOS Website Builder dianggap beginner-friendly karena interface di menu editing dan tersedia fitur drag-and-drop yang bisa membantu banget dalam proses membuat website.

Dan yang nggak kalah pentingnya, kita tidak perlu butuh ilmu codingan untuk membuat website dengan IONOS!

Buat kamu yang lagi butuh website untuk toko online, kamu bisa mempertimbangkan untuk membuat website toko onlinemu di IONOS karena IONOS juga mempunyai fitur-fitur yang seenggaknya menunjang toko onlinemu.

Selain itu, IONOS juga menyediakan fitur SEO tools, termasuk website checker dan rankingCoach yang bisa membantu kamu dalam mengoptimasi SEO websitemu. Kamu juga bisa mengedit favicon untuk websitemu di IONOS secara gratis. 

IONOS menyediakan tiga paket pembayaran dengan masing-masing paket mempunyai free trial selama 1 bulan. Oh ya, dari masing-masing paket tersebut, kamu sudah bisa mendapatkan domain seumur hidup dan sertifikat SSL secara gratis!

Untuk kamu yang baru mau membuat website sendiri, kamu bisa memilih paket Now seharga $5 atau Rp.72.000. Hanya saja, kalau kamu ingin membuat website untuk blogging atau website toko online, kamu harus upgrade plan ke paket Creator atau Pro yang menyediakan fasilitas blogging atau e-commerce.

Meskipun begitu, fitur-fitur yang diberikan emang sudah cukup untuk membuat website sederhana sendiri.

Cara Membuat Website di IONOS

Salah satu kelebihan IONOS Website Builder sebagai website builder yang user-friendly adalah user interface di menu pembuatan websitenya yang gampang dipahami sehingga kita cukup was-wes-wos mengatur konten-konten dan layout website kita.

Hanya saja, khusus untuk Now Plan, IONOS hanya menyediakan 18 template untuk website dengan masing-masing template untuk satu bidang industri seperti website khusus restoran, fotografi, atau fashion. Tapi tenang aja, desain-desain template website yang diberikan nggak murahan dan mobile-friendly, kok!

Berikut adalah langkah-langkah untuk membuat website dengan IONOS Website Builder. Kali ini, kita akan mengambil contoh membuat website dengan MyWebsite Creator.

Baca juga: Ini Cara Membuat Website dengan Weebly Tanpa Ribet!

1. Klik CREATE WEBSITE pada menu Website Project untuk memulai langkahmu dalam membuat website di IONOS MyWebsite Creator.

Tampilan bagian depan IONOS Website Builder

2. Begitu masuk ke menu Website Editor, masukkan judul website yang kamu inginkan.

Salah satu tampilan dalam membuat website dengan IONOS

3. Setelah memasukkan judul websitemu, masukkan juga bidang industri untuk websitemu. Tujuannya untuk mempermudahkan kamu dalam mencari teks, gambar, dan template websitemu.

4. Setelah memasukkan bidang industri untuk websitemu, kamu bisa memilih Customize and publish atau Select A Template Now. Kalau kamu ingin menggunakan template yang disediakan IONOS, kamu bisa memilih Select A Template Now.

5. Pilih template website sesuai dengan keinginanmu. 

Dalam MyWebsite Creator, template yang diberikan jauh lebih beragam dibandingkan dengan MyWebsite Now. Bahkan selain dibagi berdasarkan bidang industri, template-template ini dibagi berdasarkan popularitas dan warna dasar yang digunakan oleh template-template tersebut.

6. Setelah memilih template websitemu, kamu bisa menyesuaikan desain websitemu dengan mengedit teks, gambar, dan layout.

Selain itu, kamu juga bisa menambahkan widget dan app yang bisa diintegasikan dengan website. Kamu juga bisa menambahkan fitur–fitur e-commerce jika kamu ingin membuat website untuk toko online.

Tampilan edit website pada IONOS Website Builder

Jangan lupa untuk mengecek hasil desain websitemu dalam mode mobile, desktop, maupun tablet.

7. Setelah selesai mendesain websitemu, pilih Publish pada bagian pojok kanan atas.

Hore, websitemu sudah dipublish secara online!

Dilihat dari fitur-fitur yang diberikan, IONOS Website Builder bisa dipertimbangkan jika kamu membutuhkan website builder untuk membuat company profile usaha kecil dan menengah (UMKM).

Eh tapi ada loh website builder yang jauh lebih pas untuk membuat website company profile atau bahkan bisa untuk website toko online.

Yuk, kenalan sama Konekios!

Untuk yang bingung kenapa, Konekios bisa dibilang sat-set-sat-set banget buat bikin desain website.

Setiap minggunya, Konekios merilis tema-tema baru yang gress per kategori yang pastinya pas buat kamu. Untuk menggunakan tema-tema tersebut, kamu tinggal pilih tema yang kamu mau dan otomatis websitemu langsung jadi dengan tema yang kamu pilih.

Selain itu, setiap website yang dibuat dengan Konekios bisa langsung jadi, lengkap dengan hosting dan storage sebesar 1 GB yang cukup untuk websitemu. Nggak cuma itu, websitemu langsung dipasangi sertifikat TLS/SSL yang bagus banget buat keamanan websitemu, terutama kalau websitemu adalah website toko online.

Websitemu yang dibuat lewat Konekios juga akan menggunakan custom domain yang langsung kamu dapatkan lewat Konekios. Dan percaya atau nggak, keuntungan-keuntungan ini bisa kamu dapatkan cuma dengan harga Rp50.000 aja! Keren banget, kan?

Yuk, cobain Konekios sekarang juga!

Share

  • {{ question.name }} *
    • {{ answer.label }}
      {{ answer.label }}
    Question answer required or invalid answer
Page {{ Survey.currentPage+1 }} of {{ Survey.numberOfPages }}

Thank you

You have submitted your response before