Mobirise Si Penantang Website Builder Baru

Mobirise Si Penantang Website Builder Baru

Sekarang membuat website sudah tidak perlu ribet memikirkan codingan yang pas untuk menyusun website. Selain lewat jasa pembuatan website, kita pun bisa membuat website sendiri dengan website builder. Salah satunya yang bisa dicoba adalah Mobirise website builder.

Mobirise website builder

Website builder yang lahir pada 2015 ini cocok buat kamu yang pengen membuat website untuk bisnis kamu. Penasaran kan apa aja kelebihannya dan bagaimana caranya membuat website dengan Mobirise?

Yuk, check it out!

Jadi, Mobirise itu apa sih?

Website builder Mobirise masih terbilang baru karena dirilis pada 2015. Platform ini berbentuk aplikasi untuk desktop (Windows dan Mac) dan Android, sehingga kamu harus mendownload aplikasi ini dulu sebelum menggunakannya. 

Mobirise memiliki fitur drag-and-drop, jadi kamu bisa langsung mengatur tampilan websitemu tanpa perlu berurusan dengan bahasa pemrograman HTML ataupun CSS.

Tampilan interface Mobirise bisa dibilang sederhana sehingga pemula pun bisa mengoperasikan aplikasi ini. Pengeditan website di platform ini berkonsep WYSIWYG alias What You See Is What You Get alias kamu bisa melihat hasil editanmu bakal sama persis seperti hasil akhirnya.

Meskipun Mobirise cocok untuk membuat website perusahaan kecil maupun perusahaan besar, sayangnya Mobirise tidak menyediakan fitur-fitur yang pas untuk blogging, terutama fitur untuk optimasi SEO.

Selain itu, kamu harus membeli add-ons penting yang disediakan Mobirise. Tapi tenang saja, harga-harga add-on tersebut sebanding dengan kualitasnya plus add-on di Mobirise kebanyakan ditujukan untuk kalangan tertentu, seperti Paypal Shopping Cart yang bisa dipakai untuk website toko online yang kamu buat di Mobirise.

Baca juga: Membuat Website dengan Elementor Itu Gampang!

Bagaimana Cara Membuat Website di Mobirise?

Untuk membuat website di Mobirise, pastikan kamu sudah punya domain dan hosting sendiri ya, karena Mobirise sebenarnya tidak menyediakan free domain untuk para penggunanya.

Pertama, kamu harus mengunduh aplikasi Mobirise di https://mobirise.com. Kamu bisa mengunggah sesuai sistem operasi pada perangkatmu: Windows atau Mac.

Setelah menginstall Mobirise, kamu harus membuat akun pada menu Account supaya kamu bisa menggunakan plugins, block page, dan tema gratis dari Mobirise.

Setelah login, saatnya kamu membuat websitemu sendiri di Mobirise!

  1. Buka menu Sites untuk memulai proses membuat websitemu, pilih menu Create New Site.
  2. Setelah jendela pop-up untuk menu Create New Site muncul, masukkan nama website yang akan kamu buat, lalu pilih tema yang paling kamu suka atau langsung Add Blank Page untuk membuat website dari nol, lalu klik OK.
  3. Di bagian ini, kamu bisa langsung mengedit tampilan websitemu.
    • Untuk menambah plugins atau block page, kamu bisa mengklik + (PLUS) berwarna oranye.
    • Untuk mengubah warna tema, font, animasi, dan lain sebagainya pada tampilan websitemu, pilih tombol bergambar kuas biru muda.
    • Untuk mengedit block page websitemu pada setiap block, kamu cukup klik block yang ingin kamu edit, lalu pilih Block Parameter pada pojok kanan atas.
    • Kamu bisa mengedit tampilan header websitemu dengan mengklik block header dan pilih Block Parameter.
  4. Setelah selesai mengedit tampilan websitemu, kamu bisa memilih untuk mengekspor (dalam format file mobirise project) atau langsung publikasikan websitemu.
    • Kalau kamu ingin mengekspor websitemu, kamu bisa melakukannya dengan mengklik menu Site Settings untuk melakukan proses ekspor. Pada bagian ini, kamu bisa memberi nama websitemu, mengedit favicon, menghidupkan dan sitemap.xml, lalu ekspor ke local folder perangkatmu.
    • Kalau kamu ingin langsung mempublikasikan websitemu, ada tiga cara yang dilakukan:
      • Menyimpan websitemu ke local folder perangkatmu.
      • Mengunggah lewat FTP ke root folder pada hosting (pastikan kamu sudah punya hosting sendiri).
      • Mengunggah ke GitHub Pages.

Dan kamu berhasil membuat websitemu sendiri dengan Mobirise!

Penutup

Setelah membaca artikel ini, kamu bisa membuat website sendiri dengan Mobirise.

Selain dengan Mobirise, kamu juga bisa membuat website lewat Konekios, loh!

Dengan Konekios, kamu bisa mendapatkan website yang sudah dilengkapi dengan sertifikat keamanan website TLS/SSL, hosting, dan juga custom domain buatanmu.

Selain itu, waktu pembuatan website di Konekios tergolong cepat loh. Kamu cukup memilih tema yang kamu mau dan otomatis website yang kamu buat akan langsung jadi tampilan menggunakan tema yang sudah dipilih tadi.

Yuk, cobain Konekios sekarang!

Share

  • {{ question.name }} *
    • {{ answer.label }}
      {{ answer.label }}
    Question answer required or invalid answer
Page {{ Survey.currentPage+1 }} of {{ Survey.numberOfPages }}

Thank you

You have submitted your response before